Kumpulan Artikel yang Membahasa Tentang Resep Masakan, Resep Kue, Resep Sop, Resep Minuman dan semua yang berhubungan dengan Resep, baik itu Resep Masakan Indonesia Maupun Resep Masakan Mancanegara

Resep Martabak Unyil Enak dan Manis

Resep martabak unyil. Martabak unyil adalah salah satu makanan yang merupakan hasil kreasi dari martabak seperti pada umumnya, dan jika pada umumnya kita mengenal martabak adalah makanan enak berbentuk bulat dengan bulatan yang lumayan besar pada martabak unyil ini anda akan mendapatkan hal berbeda karena martabak unyil berbentuk bulatan kecil, martabak ini sangat enak dengan cara membuat martabak unyil enak dan manis jadi jangan ragu untuk membuatnya.

http://weresepmasakan.blogspot.com/2015/08/resep-martabak-unyil-enak-dan-manis.html

Martabak unyil terbuat dari bahan umumnya martabak, tapi ada tambahan kreasi yang membuat martabak ini berbeda dengan martabak pada umumnya, dan membuat martabak ini sangat enak adalah jika dinikmati pada saat martabak ini masih hangat dan ditemani teh panas jadi jangan lupa untuk mencoba untuk membuatnya dengan resep martabak unyil enak dan manis, selamat mencoba.

Resep martabak unyil


Bahan utama membaut martabak unyil enak dan manis
  1. Terigu 200 gram
  2. Ragi instan 1/4 bungkus
  3. Gula pasir 2 sendok makan
  4. Garam 1 sendok teh
  5. Air hangat 200 ml
  6. Vanili 1/2 sendok
  7. Baking soda 1/2 sendok
  8. Telur 2 butir

Proses membuat martabak enak dan manis
  1. Pertama-tama kita campurkan beberapa bahan utama seperti terigu, ragi, gula dan garam
  2. Selanjutnya aduklah adonan sampai merata dan denga alat pengaduk biasa.
  3. Selanjutnya baru masukanlah air dan baru diaduk lagi.
  4. Dan selanjutnya diamkan adonan dan tutuplah adonan lalu tutup dengan penutup plastik selama 60 menit.
  5. Masukanlah vanili, telur dan soda kue lalu aduklah sampai merata.
  6. Siapkanlah cetakan adonan ini dengan cetakan martabak mini yang banayak di jual di pasaran.
  7. Sebelum dimasukan cetakan pastikan cetakan diolesi margarin dan api panaskan .
  8. Masukanlah adoan sedikitnya 1 sendok untuk setiap cetakan .
  9. Sambil menunggu matang kita bisa menutupnya beberapa waktu.
  10. setelah dikira matang taburi meses dan sedikit keju.
  11. Terakhir olesi dengan marga5rine panas dan susu kental manis.
Jika semua proses telah anda lalui makan anda bisa segera menikmati martabak ini, selamat mencoba. Coba juga resep mie aceh enak dan pedas

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Martabak Unyil Enak dan Manis