Kumpulan Artikel yang Membahasa Tentang Resep Masakan, Resep Kue, Resep Sop, Resep Minuman dan semua yang berhubungan dengan Resep, baik itu Resep Masakan Indonesia Maupun Resep Masakan Mancanegara

Resep Tempe Mendoan Enak dan Gurih

Resep tempe mendoan. Tempe mendoan adalah salah satu makanan khas indonesia yang sangat enak dan gurih, makanan ini banyak di minati oleh banyak orang karena makanan ini memiliki cita rasa khas yang tentunya menambah kelezatan makanan ini, cara membuat tempe mendoan enak dan gurih ini tidak memerlukan waktu lama dan caranya pun cukup mudah untuk anda coba sendiri di rumah.

http://weresepmasakan.blogspot.com/2016/05/resep-tempe-mendoan-enak-dan-gurih.html

Tempe mendoan ini berbahan dasar tempe dengan tepung dan dimasak dengan bumbu-bumbu khas yang membuat beda dengan tempe goreng pada umumnya, tempe mendoan ini berasal dari jawa tengah tepatnya daerah Purwokerto dan makanan ini di goreng setengah matang yang membuat rasanya enak, dan makanan ini cocok dinikmati pas masih hangat dengan sambal dan dengan resep tempe mendoan enak dan gurih anda juga bisa membuat makanan ini sendiri di rumah.

Resep tempe mendoan


Bahan utama membuat tempe mendoan enak dan gurih
  1. Tempe 10 buah ( Di iris melebar )
  2. Tepung terigu 250 gram
  3. Tepung beras 1 sendok makan
  4. Air mineral 400 Ml
  5. Daun bawang 2 batang ( iris )
  6. Minyak untuk menggoreng ( Secukupnya )
Bahan bumbu membuat tempe mendoan enak dan gurih
  1. Bawang putih 2 siung
  2. Ketumbar 3/4 sendok teh
  3. Daun kencur 1 cm
  4. Kaldu instan 1 sendok teh
  5. Garam
Proses pembuatan tempe mendoan enak dan gurih
  1. Campurkan tepung terigu, tepung beras dan bumbu yang sudah di haluskan
  2. Aduk sampai merata dan masukan air sambil di aduk kembali
  3. Masukan irisan daun bawang kemudian di aduk
  4. Celupkan tempe yang sudah di iris melebar kedalam adonan
  5. Goreng sampai setengah matang lalu angkat dan tiriskan
  6. Maka tempe mendoan siap di sajikan.
  7. Tempe Mendoan bisa dinikmati dengan saus
Jika semua proses telah dilalui maka anda bisa menikmati makanan enak ini bersama orang yang anda cintai, Coba juga Resep nasi goreng rendang enak


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Tempe Mendoan Enak dan Gurih