Kumpulan Artikel yang Membahasa Tentang Resep Masakan, Resep Kue, Resep Sop, Resep Minuman dan semua yang berhubungan dengan Resep, baik itu Resep Masakan Indonesia Maupun Resep Masakan Mancanegara

Resep Nasi Goreng Rendang Enak

Resep nasi goreng rendang. Nasi goreng adalah makanan khas indonesia yang sudah terkenal, makanan ini sering sekali kita temukan dan sering disajikan untuk menu sarapan pagi, selain cara pembuatan yang mudah bahan dan bumbunya pun tidak susah dan sering kita temukan didapur, nasi goreng ini bisa disajikan dengan bumbu dan bahan campuran seadanya hingga dengan campuran seperti baso, sosis dll, juga bisa disajikan dalam keadaan pedas atau tidak sesuai selera dan kali ini kita akan coba membuat nasi goreng rendang enak yang tentunya menarik untuk kita buat.

http://weresepmasakan.blogspot.com/2016/04/resep-nasi-goreng-rendang-enak.html

Nasi goreng rendang bukan berarti menikmati nasi goreng bersama rendang tetapi membuat nasi goreng dengan bumbu masakan terlezat didunia yaitu rendang, yang tentunya akan menggugah kita, dan dengan campuran bahan lainnya akan menambah kenikmatan nasi goreng ini dengan resep nasi goreng rendang enak kita akan mendapat refrensi makanan enak ini.

Resep nasi goreng rendang


Bahan utama membuat nasi goreng rendang enak
  1. Nasi putih 600 gram
  2. Bumbu rendang instan dalam kemasan 2 bungkus
  3. Telur 2 butir ( Kocok )
  4. Daun bawang daun 2 tangkai ( iris )
  5. Bakso 2 buah ( dipotong-potong )
  6. Sosis 2 buah ( potong kecil-kecil )
  7. Garam 1 sendok teh
  8. Merica bubuk 1 sendok teh
  9. Cabai merah 2 buah
  10. Minyak goreng
Proses pembuatan nasi goreng rendang enak
  1. Tumis bumbu rendang sampai harum lalu angkat
  2. Goreng telur dan aduk-aduk sampai telur hancur
  3. Masukan cabai, merica dan garam
  4. Selajutnya tuangkan bumbu rendang yang tadi diangkat dan semuanya diaduk
  5. Masukan baso dan sosis sambil diaduk
  6. Selanjutnya masukan cabai dan bawang daun dan aduk sampai layu
  7. Yang terakhir masukan nasi dan diaduk sampai matang.
  8. Jika sudah matang, angkat dan hidangkan
  9. Dan nasi goreng rendang siap dinikmati.
Jika semua proses telah dilalui maka kita siap menikmati makanan enak ini bersama orang yang anda cintai. Coba juga , Resep Seblak Ceker Rasa Pedas

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Nasi Goreng Rendang Enak