Kumpulan Artikel yang Membahasa Tentang Resep Masakan, Resep Kue, Resep Sop, Resep Minuman dan semua yang berhubungan dengan Resep, baik itu Resep Masakan Indonesia Maupun Resep Masakan Mancanegara

Resep Martabak Manis


Resep Martabak ManisResep martabak manis. Martabak manis atau yang sering disebut dengan terang bulan adalah salah satu jenis kue yang banyak dijual dipinggir jalan terutama pada malam hari. Kue yang satu ini mempunyai rasa yang manis, gurih, dan pastinya enak. Martabak manis juga dapat Anda kreasikan sendiri, misalnya Anda ingin menambahkan keju, kacang, dan yang lainnya tergantung selera Anda. Berikut adalah resep martabak manis.

Resep Martabak Manis

Waktu memasak : 30 menit
Kalori : 245 kalori

Bahan-bahan yang diperlukan :
  • 500 gram terigu segitiga biru atau Bogasari
  • 600 ml air
  • 125 gram gula pasir manis
  • 1 sendok makan margarin cair
  • 1 sendok teh baking powder
  • 2 butir telur, dikocok lepas
  • 1/2 sendok teh ragi instant
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh pasta vanili
Bahan isi / pelengkap :
  • 100 gram keju yang sudah diparut
  • 60 ml susu kental manis putih.

Cara Membuat Martabak Manis

  • Campurkan terigu, telur, pasta vanili, ragi instant, margarin cair, gula pasir, dan garam bersama sama.
  • Tuangkan air sedikit demi sedikit ke dalam adonan campuran tadi sambil diaduk hingga merata. 
  • Kocok adonan tersebut dengan menggunakan mixer dengan kecepatan sedang selama 5 menit.
  • Masukkan baking powder dan aduk-aduk sampai tercampur rata.
  • Diamkan adonan tersebut selama 40 menit dalam wadah tertutup.
  • Panaskan wajan yang sebelumnya telah di olesi dengan sedikit margarin agar tidak lengket.
  • Tuangkan adonan yang sebelumnya sudah dibuat tadi kedalam wajan, lalu ratakan sampai merata.
  • Tunggu sampai adonan tersebut keluar gelembung-gelembung pada permukaan, lalu tutup.
  • Tunggu beberapa menit sampai matang dan kemudian angkat.
  • Olesi permukaan martabak manis yang sudah dibuat tadi dengan margarin cair.
  • Taburkan keju cheddar sesuai selera Anda yang sebelumnya sudah di parut pada permukaan martabak dan tuangkan susu kental manis putih.
  • Belah menjadi 2 bagian dan lipat sehingga menjadi setengah lingkaran.
  • Selesai dan siap dihidangkan.
Itulah resep martabak manis dan agar lebih nikmat lagi alangkah baiknya untuk menyantap selagi masih dalam keadaan hangat. Resep diatas menggunakan isi keju dan Anda dapat menggantinya sesuai dengan selera.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Martabak Manis